Travel Blogger, Cermin Masa depan Pariwisata Indonesia

Menjadi blogger kadang masing dianggap sepele oleh sebagian orang. Karena blogger sering dikatakan sebagai sekumpulan manusia yang kerjaan curhat aja melulu dan ngabisin waktu di warung makan, di pantai, di mall, atau di tempat wisata. Trus malamnya setelah jalan-jalan atau having fun gitu! Langsung  deh unggah foto-foto narsis.

Asumsi di atas adalah kurang tepat. Karena ada sih sebagian orang yang ngeblog itu untuk hal bermanfaat. Salah satunya "Travel Blogger Indonesia". Ngak hanya narsis tapi inspiratif dan edukatif. Jalan-jalan sambil berbagi inspirasi itu adalah hal positif. Ya ngak apa-apalah ada narsisnya sedikit. Tapi tetap punya nilai guna ketika menuliskan pengalaman perjalannnya.

Saya menemukan komunitas Traveller Indonesia ini sebenarnya adalah sebuah kebetulan. Saya juga ngak tahu kalau di Indonesia sudah ada para blogger cerdas yang bergerak di daerahnya masing-masing tapi bersatu dalam satu komunitas. 

Awalnya saya nyasar di blogya Mas Efenderr.com dan melihat ada banner komunitas Blogger. Saya kunjungi dan jatuh cinta denga komunitas ini. Tapi saat itu blog saya ngak layak untuk gabung di komunitas ini. Karena blog saya www.cahayapena.com isinya gado-gado, alias campur aduk. Tulisannya berantakan. Sementara syaratnya blog travelling. Jadi saya harus buat blog baru dan jadilah Idrusgorontalo.blogspot.com  sebagai blogger yang didaftarkan ke komunitas.

Komunitas blogger ini bukanlah perkumpulan "begal" dunia maya. Yang suka nipu atau apalah-apalah gitu. Ini komunitas terdidik dan dapat dipertanggungjawabkan. Selain itu, komunitas ini bukanlah generasi online yang suka narsis doang. Di sini adalah rumah para pejuang pena yang ingin berbagi tentang sisi lain dari wajah Indonesia: wisata, kuliner, budaya, dan sosial yang mungkin tidak terjamah oleh media mainstrem. Kalau boleh dikata, ini seperti rumah  bagi kita yang ingin memperkenalkan Indonesia yang tersembunyi. Indonesia yang masih “perawan” dari tulisan media Indonesia pada umumnya. Tentu, ini menjadi hal menarik bukan?

Jika saya melihat, ada banyak manfaat yang bisa disumbangkan oleh Travel Blogger Indonesia. Pertama nilai jual wisata Indonesia di mata dunia makin bergensi. Di sisi lain, eksplorasi tentang keunikan Indonesia menjadi lebih luas. Nah, dampak dari tulisan dari anggota travel blogger ini tentu bisa memberikan lapangan kerja bagi masyarakat lokal, misal tempat wisatanya kita promosikan lewat blog dan menjadi besar dan sukses. Kan kita dapat pahala juga. Hehehe... selain itu, tulisan para blogger jalan-jalan ini potensial menjadi bahan referensi bagi kementrian pariwisata Indonesia dalam proses pengembangan dan percepetan pembangunan wisata layak kunjung.

Bagaimana, udah tahu kan fungsi dan manfaat travel Blogger indonesia ini?

Kalau sudah tahu, mungkin kamu tertarik bergabung di komunitas ini. Saya pun memutuskan bergabung di sini karena memiliki satu visi, yakni menjadi cermin bagi Indonesia. Ya cermin yang akan memperlihatkan wajah baru Indonesia di mata dunia. Jadi, saya tidak perlu ragu soal orientasi dari komunitas ini.

Alasan sih personal yang membuat saya tertarik di Travel Blogger Indonesia, yakni “Ukhuwah” atau persaudaraan. Saya tidak pernah menyangka bakal bertemu dengan orang-orang baru di komunitas ini. Tentu ini akan menjadi hal positif bagi saya. Karena dari mereka saya bisa belajar lagi hal baru yang mungkin tidak saya temui dalam lembaran buku dan kitab kehidupan. Sebab setiap kita tentu punya pengalaman hidup masing-masing. Indah terasa jika komunitas ini bisa terus bergerak menyatukan para generasi blogger di seluruh penjuru Indonesia. Amin...

Let Join With Us..!!
Spirit Blogger untuk Indonesia
Gorontalo,  31 Maret 2015 

Posting Komentar untuk "Travel Blogger, Cermin Masa depan Pariwisata Indonesia"

Info paling Cepat ikuti sosial media kami 👇 dan saluran berita 👉 Google News